Pabrik Daihatsu Karawang Resmi Dibuka

blogger templates


detail berita
F: Astra Daihatsu Ayla 

KARAWANG- PT Astra Daihatsu Motor (ADM) meresmikan pembukaan Karawang Assembly Plant (KAP). Pabrik kendaraan terpadu PT ADM ini berlokasi di kawasan industri Suryacipta, Karawang Timur, Jawa Barat.

Peresmian pabrik baru ini dihadiri oleh Wakil Presiden RI Boediono, beserta Ibu Wakil Presiden Herawati Boediono. Juga turut disaksikan oleh Menteri Perindustrian RI Mohamad S. Hidayat, Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan, dan Presiden Direktur Daihatsu Motor Company (DMC) Koichi Ina, serta Presiden Direktur ADM Sudirman MR.

Hadir pula dalam peresmian ini adalah Menteri Perhubungan RI E.E Mangindan, Menteri Energi dan Sumber daya Mineral RI Jero Wacik dan beberapa pejabat tinggi negara lainnya.

Pabrik seluas tujuh hektar yang berdiri diatas lahan 94 hektar ini memiliki fasilitas terpadu yang mampu melakukan semua proses produksi kendaraan roda empat.

Proses produksi di pabrik baru Karawang ini meliputi proses stamping welding, painting dan assembling, dengan menerapkan konsep SSC (Simple, Slim, dan Compact) pada fasilitas produksi, persis seperti yang terdapat pada pabrik Daihatsu di Kyushu Jepang.

Selain itu Daihatsu juga meresmikan pusat penelitian dan pengembangan yang memiliki fasilitas R and D styling building, design Experiment building dan track course awal sepanjang satu kilometer.

Pembangunan R and D Daihatsu ini merupakan komitmen Daihatsu untuk memajukan industri automotif tanah air. Sekaligus menyiapkan ADM sebagai production base dan product base Daihatsu di luar jepang.

"Pembangunan pabrik baru tahun ini telah menelan investasi lebih dari Rp2,1 trilliun, sejak pemancangan tiang pertama tahun 2011 (27/5/2011) dan secara bertahap akan memiliki kapasitas produksi hingga 120 ribu unit pertahun dan akan menambah kapasitas produksi total pabrik Daihatsu di Indonesia dari 340 ribu unit pertahun menjadi 460 ribu unit pertahun. Produk ADM ini diharapkan dapat memenuhi permintaan pasar domestik dan ekspor, baik untuk merek Daihatsu dan Toyota," Jelas President Direktur ADM Sudirman MR.

Pabrik baru ini merupakan pabrik Daihatsu kelima setelah Sunter Press Plant, Karawang Casting Plant, Sunter Assembly Plant, Karawang Engine Plant. Karawang Assembly Plant ini telah memperjakan 1700 karyawan baru sehingga jumlah karyawan ADM saat ini berjumlah 10.790 karyawan.

"Desain pabrik baru Daihatsu ini disesuaikan dengan kondisi Indonesia dan menjadi pabrik mobil yang ideal sebagai salah satu aset nasional kebanggan bangsa Indonesia," tutup Sudirman MR.
(zwr)